“YANG PALING AKU SUKAI ADALAH PILIHAN YANG ALLAH SUKAI UNTUKKU

Shaff pertama dalam sholat

Dosa berjatuhan ketika ruku dan sujud G+

Shalat isya dan subuh G+

 

JELANG SUBUH .

Bismillahirrahmanirrahim
Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh
SubhanAllah Alhamdulillah Allahu Akbar

“YANG PALING AKU SUKAI ADALAH PILIHAN YANG ALLAH SUKAI UNTUKKU (belajar menyikapi takdir Allah)

Suatu hari bertemulah tiga orang sahabat. Wuheib Al Wurdi, Sufyan Ats Tsaury dan Yusuf Al Asbath. Ketiganya merupakan ulama besar dizamannya.

Saat itu Sufyan berkata: “Dahulu aku sangat takut terhadap kematian yang datang dengan tiba-tiba. Adapun sekarang betapa aku berharap untuk mati.”

Yusuf berkata kepadanya :”Mengapa demikian..?”
Sufyan menjawab :”Karena takut fitnah (ujian hidup seperti jatuh dalam kesalahan dan dosa pen)”.

Yusuf berkata :”Namun aku tidak membenci hidup lama.”
Sufyan bertanya padanya :”Mengapa engkau tak suka kematian..?”

Yusuf menjawab: “Barangkali suatu hari nanti aku bisa bertaubat dan beramal shalih.”
Kemudian mereka bertanya kepada Wuheib Al Wurdy: “Apa komentar anda wahai Wuheib..?

Wuheib pun menjawab: “Aku tidak memilih apapun. Yang paling aku sukai adalah yang paling Allah sukai terhadap diriku.”

Seketika itu juga Sufyan mencium keningnya (sebuah tradisi bangsa Arab sebagai tanda penghormatan dan kekaguman terhadap orang yang berilmu pen_) lalu brkata :

“Demi Tuhan Pemilik Ka’bah..!! ini adalah santapan rohani. (maksudnya kita butuh petuah-petuah seperti ini sebagai santapan rohani kita pen.)

(Al Ihyaa’ 4/349)

Sebuah pertemuan yang luar biasa bukan..? Begitulah keadaan seorang hamba sejati, sama saja baginya kehidupan dan kematian. Ia selalu bersama pilihan Allah Azza wajalla untuknya.

Semoga Allah mengaruniakan kita kesabaran dalam menjalani hidup…

{Abul Fayruz }

SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH SHALAT SHUBUH SHALIH ( IN + AT )

Wa’alaikum sallam warohmatullahi wabarokatuh.
Subhanallah walhamdulillah wala ilaha illallah wallahu akbar Walahaulawala Quwwata illabilla hil ‘aliyil ‘azhim. Allahumma sholli ‘ala Muhammad, wa ‘ala ali Muhammad. Astaghfirullahal ‘azhim wa atubu ilaih.

Comments are closed.